Teras Merdeka – Badan Meteorologi dan Klimatologi (BMKG) mengeluarkan peringatan terbaru cuaca panas ekstrem untuk tanggal 7 Mei 2023. Termasuk Indeks Ultraviolet Sinar Matahari (UV) di wilayah Indonesia yang tidak bisa disepelekan.
BMKG memberikan informasi terkait indeks ultraviolet sinar matahari melalui akun instagram resminya @infobmkg.
Melalui peta yang dibagikan, diketahui bahwa pada pukul 08.00 WIB, Indonesia bagian Timur akan terpapar sinar ultraviolet dengan tingkat keparahan tertinggi, yang digambarkan dengan warna merah.
Kemudian, sinar UV dengan level tertinggi juga akan memapari kawasan Indonesia bagian tengah, seperti Pulau Sulawesi, tepatnya pada pukul 09.00 WIB.
Selanjutnya, pada pukul 10.00 WIB, sinar UV dengan tingkat tertinggi juga akan menyebar hingga Indonesia bagian Barat, termasuk Pulau Jawa hingga Kalimantan.
Lalu pada pukul 11.00 WIB, terlihat dari peta indeks BMKG bahwa sinar UV dengan level tertinggi akan menyebar merata di hampir semua kawasan di Indonesia.
Meskipun begitu, mulai pukul 12.00 WIB hingga pukul 13.00 WIB, Indonesia bagian Timur dan Tengah, indeks Sinar UV mulai menurun. Di mana digambarkan dengan warna orange, kuning, dan hijau yang menyebar di beberapa kawasan.
Akan tetapi pada pukul 12.00 – 13.00 WIB, Indonesia di beberapa kawasan terlihat akan mengalami paparan sinar UV ekstreme yang digambarkan dengan warna ungu.
Adapun pada pukul 14.00 – 15.00 WIB indeks sinar UV di Indonesia bagian Barat perlahan mulai menurun, yang digambarkan dengan warna hijau dan kuning.