Teras Merdeka – Umur Harapan Hidup (UHH) di Indonesia pada 2024 tercatat sebesar 72,39 tahun, meningkat 0,22 tahun atau 0,30%. Pertumbuhan UHH 2024 ini ternyata lebih tinggi dibandingkan rata-rata kenaikan pada periode 2020-2023 sebesar 0,25% per tahun.
Namun begitu, kenaikan angka UHH ternyata tidak menyeluruh. Masih ada sejumlah provinsi di Indonesia dengan UHH pendek.
Sebagai informasi, UHH merupakan indikator yang menggambarkan rata-rata usia yang diharapkan dapat dicapai oleh seseorang sejak lahir dengan asumsi kondisi sosial, ekonomi, dan kesehatan tetap stabil sepanjang hidupnya.
Menurut data yang dihimpun dari CNBC Indonesia, provinsi dengan UHH terpendek yakni di Provinsi Papua Pegunungan yang hanya mencapai 64,8 tahun. Dimana daerah dengan angka UHH terendah yakni di Kota Nduga di provinsi tersebut, yakni 55,74 tahun.
Baca Juga: Angka Kelahiran di Indonesia Disebut Menurun, Ini Kata KemenKPK yang Baru Dilantik
Berikut daftar provinsi di Indonesia dengan Umur Harapan Hidup (UHH) paling pendek:
- Papua Pegunungan, UHH mencapai 64,80 tahun
- Sulawesi Barat, UHH mencapai 66,27 tahun
- Papua Selatan, UHH mencapai 66,45 tahun
- Papua Tengah, UHH mencapai 66,99 tahun
- Maluku, UHH mencapai 66,99 tahun
- Papua Barat, UHH mencapai 67,05 tahun
- Nusa Tenggara Barat (NTB), UHH mencapai 67,73 tahun
- Papua Barat Daya, UHH mencapai 67, 85 tahun
- Nusa Tenggara Timur (NTT), UHH mencapai 67,99 tahun
- Papua, UHH mencapai 68 tahun